Menjelajah Bumi

Ternyata Ini Barang-Barang yang Perlu Dibawa saat Roadtrip

Ketika bepergian bersama anak-anak, biasanya daftar barang yang perlu di bawah bertambah banyak, ya kan teman-teman? Saya termasuk salah satu yang merasakannya loh hehehe. Mencoba traveling compact bersama keluarga terutama anak-anak ternyata sangat menantang. Terlebih lagi ketika tahu moda transportasi yang digunakan adalah kendaraan roda empat pribadi alias mobil. Di mana saya tak perlu khawatir dengan isu kelebihan bagasi atau repot menenteng koper atau tas-tas besar ke sana kemari. Alhasil rasanya semua isi rumah ingin dimasukkan ke dalam mobil agar nyaman selama di jalan.

Roadtrip Illustration
Ilustrasi Roadtrip (Sumber: Alena Ozerova – Canva Pro)

Tapi jangan salah, ketika berkendara jarak jauh, kita juga harus memikirkan kenyamanan sopir dan penumpang ya. Maka sebisa mungkin mobil pun harus ditata rapi dan ringkas agar semua merasa nyaman saat harus berjam-jam menelusuri jalan. Barang-barang yang perlu diangkut sebaiknya dipertimbangkan dengan baik atau bijak.

Jadi, biasanya apa saja ya barang yang perlu dibawa saat roadtrip bersama keluarga dan anak-anak? Simak di bawah yuk checklist yang biasanya saya gunakan.

1. Perlengkapan Kendaraan

  • Dongkrak
  • Aneka Kunci untuk keperluan Mobil, termasuk di antaranya kunci inggris dan kunci-kunci lainnya
  • Ban Cadangan – yang sudah terisi angin dengan baik atau sesuai ukuran kendaraan.
  • Safety Triangle – untuk digunakan di saat kondisi darurat, seperti berhenti di bahu jalan tol.
  • Tali Derek kendaraan
  • Senter
  • APAR (Alat Pemadam Api Ringan) – yang ternyata kini sudah diatur menjadi barang wajib untuk diletakkan di mobil loh.
  • Kotak P3K dengan obat-obatan – yang sebaiknya dicek berkala masa berlaku atau expiry date-nya.
  • Buku petunjuk kendaraan (Manual Book) – yang biasanya memang selalu kami tinggal di dalam dashboard kendaraan.
Tools untuk Mobil
Tools untuk Kendaraan – penting dan perlu dibawa saat roadtrip (Sumber: Banjongseal324 – Getty Images)

2. Pelengkap Berkendara Lainnya

  • Kotak tissue
  • Lap serbaguna atau lap microfiber – yang mudah menyerap air
  • Tempat sampah portable
  • Payung dan atau jas hujan yang sangat penting di musim hujan tentunya hehehe
  • Charger ponsel
  • Portable vacuum cleaner – Nah, untuk yang satu ini menurut saya sangat-sangat opsional ya. Hanya karena pak suami biasanya tidak suka kalau mobilnya banyak remah-remah makanan atau pasir, maka biasanya kami membawa barang ini untuk kenyamanan dan kebersihan saja

3. Pakaian dan Perlengkapan Pribadi

Untuk pakaian saya dan pak suami, biasanya saya menyiapkan baju minimal sejumlah hari yang akan kami lalui di perjalanan ditambah satu atau dua cadangan. Contoh, jika trip yang akan kami nikmati memakan waktu 5 hari, maka saya akan membawa sekitar 7 pasang baju lengkap. Dengan rincian: 5 set pakaian untuk dikenakan setiap hari, 2 set pakaian cadangan atau untuk digunakan saat tidur atau istirahat di penginapan, dan alat sholat seperti mukena dan sarung.

Sedikit berbeda dengan anak-anak, biasanya saya akan menyiapkan pakaian hampir 2 kali lipat dari jumlah hari yang akan kami lalui. Contoh jika kami akan berada di perjalanan selama 5 hari, maka pakaian anak yang minimal dibawa adalah 10 pasang.

Luggage Organizer
Bag Organizer (Sumber: pixelshot – Canva)

Semua pakaian biasanya akan saya packing di dalam luggage atau bag organizer seperti pada foto di atas. Selain agar lebih rapi, mengemas dengan kantong-kantong seperti di atas juga akan memudahkan kita ya ketika sedang mencari sesuatu. Oh iya, tak lupa beberapa hal penting di bawah juga perlu ikut dimasukkan ke dalam tas traveling:

  • Obat-obatan pribadi – termasuk di dalamnya obat penurun panas, paracetamol, obat maag, obat diare, obat tetes mata, serta aneka minyak penghangat dan pijat dalam kemasan kecil.
  • Toiletries – yakni sabun, shampoo, sikat gigi, dan odol.
  • Jaket
  • Sepatu atau sandal cadangan
  • Handuk
  • Mainan dan buku – yang bisa dibilang barang penting bagi anak-anak untuk ikut disiapkan. Dan berhubung usia anak-anak saya sudah bukan lagi balita, maka biasanya saya meminta mereka untuk mengemas sendiri item yang satu ini.

4. Makanan dan Minuman

Energy Bar
Contoh Energy Bar (Sumber: Ekaterina Morozova – Getty Images)

Nah, untuk yang satu ini biasanya yang menurut saya terpenting untuk disiapkan adalah air putih atau air mineral dalam beberapa botol besar dan ukuran botol minum anak. Lalu biskuit atau energy bar yang mudah dikonsumsi dan cepat mengenyangkan juga ikut diutamakan untuk dibawa. Baru selanjutnya aneka snack atau camilan anak untuk menyenangkan hati mereka dan saya selama di perjalanan ikut masuk ke dalam tas bekal kami untuk melengkapi hehehe.

Baca Juga: 7 Cara Mencegah Anak Bosan di Perjalanan Jauh

5. Perlengkapan Dokumentasi juga Perlu Dibawa saat Roadtrip

Sama seperti kebanyakan traveler lainnya, maka gadget dan perangkat elektronik untuk dokumentasi seperti kamera, baterai cadangan, portable file storage juga jangan sampai ketinggalan ya. Karena momen-momen seru selama di perjalanan tentu akan semakin terasa lengkap jika dapat disimpan dalam bentuk visual.

Hmm, kira-kira ada yang terlewat gak ya teman-teman? Kalau ada referensi lain, tambahkan yuk di kolom komentar 🙂

22 thoughts on “Ternyata Ini Barang-Barang yang Perlu Dibawa saat Roadtrip

  1. Roadtrip tuh super duper menyenangkaannnn
    Bisa quality time dgn maksimal.
    Tapi ya gitu, buanyaakkk printhilan yg kudu dibawa yaahhh
    Dan biasanya emak ngga boleh tidur, karena kudu nemanin bapak yg lagi nyetirr 😆

  2. wah ini sih super duper lengkap listnya..
    untuk perlengkapan dokumentasi jangan lupakan tripod atau minimal selfie stick/tongsis supaya bisa foto full semua keluarga

  3. Aku belum pernah road trip Mbak. Tapi kalau lebaran itu jalur mudik saya dari Bekasi ke Pati lalu ke Temanggung dan terakhir ke Yogyakarta. Atau dibolak-balik begitu itu. Printilannya memang segambreng ya. Apalagi roadtrip.

  4. wah terima kasih kak, artikelnya bermanfaat banget, kebetulan saya berencana roadtrip bulan depan, ini bisa jadi ngebantu banget apa aja yang wajib dibawa, selama ini kalau road trip bawaannya masih umum-umum saja, kadang hal yang penting berkaitan dengan makanan dna minuman selalu beli di jalan

  5. Road trip itu selalu seru. Mau sama keluarga atau kawan, selalu menyenangkan. Meski lama di jalan, tapi jadi quality time bersama. Apalagi bagian nyemil sepanjang jalan sambil cerita2 , jadi bikin kangen roadtrip lagi.

  6. Wah mantap nih jarang yang nulis. Yang nomor 1 itu perlengkapan dasar yang harus selalu ada di mobil. Sama kalau roadtrip biasa suka lebih heboh bawanya kayak bawa rice cooker sama makanan juga lebih heboh haha

  7. Saat travelling memang sudah pasti bawaan jadi banyak ya.. Apalagi yang uda beranak pinak. HUhuu..
    Makanya aku kalo bepergian, paling happy kalau penginapannya ada mesin cucinya. Jadi pas pulang, bawanya baju bersih atau kalau mau extend, tetap bisa punya pakaian bersih layak pakai.

  8. intinya kalau lagi roadtrip itu harus bisa pilah-pilah barang mana yang perlu banget dibawa dan mana yang tidak, terkadang kita kalap juga semua dibawa jadi repot juga

  9. Road trip sangat menyenangkan. Bisa banget untuk melepas penat akibat stress pekerjaan. Bagi saya, bawaan yang nggak boleh ketinggalan itu minuman, khususnya Pocary Sweat. Buat ganti ion tubuh yang hilang.

  10. Ini kudu dicatet nih, siapa tahu kapan2 road trip bareng keluarga ehhe. Aku setuju, kalo udah bawa bocil tuh emang jadi makin banyak list bawaannya :”

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *