Our Blues
Book & Movie Review

Review Drama Korea: Our Blues

Jujur, sebelumnya saya cukup under estimate drama yang tayang di tahun 2022 ini. Tapi setelah beberapa kali melihat ulasan dan cuplikannya di berbagai media sosial, akhirnya muncul juga rasa penasaran saya. Setelah mencoba menikmati episode pertama dan keduanya, ternyata Our Blues memang layak ditonton. Drama yang menceritakan kehidupan para warga di Pulau Jeju (lagi) ini pun sukses membuat saya termehek-mehek di setiap episodenya. Hahaha.

  • Pemeran:
    • Lee Dong-Seok (Lee Byung-Hun), Min Seon-A (Shin Min-A)
    • Jung Eun-Hui (Lee Jung-Eun), Choi Han-Su (Cha Seung-Won), Ko Mi-Ran (Uhm Jung-Hwa)
    • Lee Yeong-Ok (Han Ji-Min), Park Jeong-Jun (Kim Woo-Bin)
    • Jung In-Gwon (Park Ji-Hwan), Bang Ho-Sik (Choi Young-Joon), dan masih banyak lagi
  • Kategori: Drama Komedi Romantis
  • Tayang: 9 April – 12 Juni 2022
  • Jumlah episode: 16
  • Platform: Netflix

Uniknya, Our Blues yang memiliki 16 episode, mengulas satu per satu kisah hidup beberapa orang yang diceritakan tinggal di Pulau ini. Dalam episode pertama contohnya. Kisah Eun-Hui, wanita penjual ikan sukses yang memilih tidak menikah, tiba-tiba dipertemukan kembali dengan cinta pertamanya di masa sekolah. Di episode lain, film ini kemudian membahas persahabatan antara Eun-Hui dengan Mi-Ran, yang juga teman sekolahnya dulu.

Eun-Hui dan Mi-Ran, dua sahabat lama
Dua Sahabat, Eun-Hui dan Mi-Ran (Sumber:  Official trailer of Our Blues – Youtube)

Cerita satu dan lainnya digambarkan saling berhubungan. Walau begitu, pada setiap episode, film ini menampilkan sudut pandang orang yang berbeda-beda sebagai pemeran utamanya. Sehingga teman-teman tak perlu khawatir harus marathon untuk menyelesaikan filmnya.

Cinta Lama Bersemi Kembali

Eun-Hui sang penjual ikan sukses pun dipertemukan kembali dengan Han-Su, cinta pertamanya. Han-Su adalah seorang kepala cabang di sebuah bank yang pindah tugas ke Pulau Jeju. Walau nampak sukses, ternyata Han-Su memiliki banyak masalah yang ditutupinya. Istri dan putri Han-Su tinggal di Amerika demi mengejar karir sebagai pemain golf. Sayang kesulitan ekonomi membuat kehidupan mereka kian terpuruk. Han-Su pun harus meminjam uang ke sana kemari untuk bertahan.

Han-Su, sang bankir yang merana (Our Blues)
Cinta pertama Eun-Hui, Han-Su (Sumber:  Official trailer of Our Blues – Youtube)

Bertemu dengan cinta pertamanya tentu membuat Eun-Hui kelepek-kelepek ya. Apalagi perlakuan Han-Su yang seakan membuka peluang bagi Eun-Hui untuk jatuh cinta kembali. Han-Su mengaku pada Eun-Hui bahwa ia telah berpisah dengan istrinya. Sang bankir yang baik hati pada Eun-Hui ini ternyata memiliki udang di balik batu. Ia ingin meminjam sejumlah uang pada Eun-Hui. Lalu apakah Eun-Hui akhirnya terjerat dengan tipu daya Han-Su, yang sebenarnya juga sedang dalam keadaan terpojok?

Cinta Bertepuk Sebelah Tangan

Cerita berikutnya adalah tentang seorang pria bernama Dong-Seok yang jatuh cinta pada Seon-A. Digambarkan pada sebuah adegan, Dong-Seok yang sedang bersenang-senang mengendarai mobil bersama Seon-A semalam suntuk. Di pagi hari, Dong-Seok yang menyatakan cintanya pada Seon-A ternyata ditolak. Bingung dan marah, Dong-Seok dan Seon-A pun berpisah begitu saja.

Cinta bertepuk sebelah tangan di Our Blues
Cinta Bertepuk Sebelah Tangan: Dong-Seok dan Seon-A (Sumber: Official trailer of Our Blues – Youtube)

Film Our Blues kemudian lompat menceritakan Seon-A, yang beberapa tahun kemudian telah menikah dan memiliki seorang putra. Ia ternyata diambang perceraian dengan suaminya. Di tengah masa pemulihan kembali jati dirinya, Seon-A lalu memutuskan untuk pergi ke Pulau Jeju. Dong-Seok dan Seon-A kemudian bertemu kembali tanpa sengaja. Ada apa sebenarnya dibalik rumitnya hubungan Dong-Seok dan Seon-A? Apakah Dong-Seok hanyalah sebuah pelarian bagi Seon-A?

Serunya Kisah Para Haenyeo di Film Our Blues

Tak hanya seputar cinta-cintaan, film Our Blues juga membahas kisah Yeong-Ok, wanita muda yang berprofesi sebagai haenyeo. Sama seperti di Welcome to Samdal-ri, Our Blues juga memiliki cerita tentang para penyelam wanita yang berburu hasil laut ini.

Baca Juga: Review Drama Korea: Welcome to Samdal-ri

Yeong-Ok muda yang cantik tidak disukai oleh para haenyeo lain yang kebanyakan sudah berusia. Ia dianggap sebagai seorang anak muda yang tak tahu adab. Walau hampir setiap hari mengantar jemput para ibu haenyeo menuju dermaga tempat mereka bekerja, Yeong-Ok tetap tak mendapat simpati dari para rekan kerjanya tersebut. Selalu saja ada kesalahan dan kekurangan Yeong-Ok yang diungkit-ungkit oleh para ibu haenyeo.

Rumitnya kisah cinta Jeong-Jun dan Yeong-Ok
Rumitnya Yeong-Ok tetap membuat Jeong-Jun jatuh cinta (Sumber: Official trailer of Our Blues – Youtube)

Walau begitu, Yeong-Ok tetap berusaha sabar dan tetap bekerja seperti seharusnya. Ia bahkan menemukan secercah harapan pada kapten kapal yang membawanya bekerja ke tengah laut, Jeong-Jun. Jeong-Jun yang awalnya terlihat cuek bebek pada Yeong-Ok, nyatanya menaruh perhatian padanya. Mereka pun memutuskan untuk menjalin cinta. Tapi apakah kisah Yeong-Ok dan Jeong-Jun berjalan mulus? Ternyata tidak ya teman-teman. Akan banyak aral melintang di hadapan mereka yang cukup menguras air mata. huhuhu.

Kasih Ibu Sepanjang Zaman

Ada satu kisah lagi di salah satu episode Our Blues yang juga membuat saya meneteskan air mata, yakni sebuah cerita tentang Dong-Seok. Yup, kali ini kisah Dong-Seok, diambil dari sudut pandang yang berbeda, kembali menjadi fokus di salah satu episode Our Blues.

Dong-Seok, sang pedagang perabot (Our Blues)
Dong-Seok, sang pedagang perabot, dikelilingi para ibu Pulau Jeju (Sumber: Official trailer of Our Blues – Youtube)

Di sini Dong-Seok digambarkan memiliki hubungan yang sangat buruk dengan ibunya, seorang pedagang tua di Pasar Jeju. Ia menganggap ibunya telah membuangnya semasa kecil dulu. Sang ibu. yang menikah lagi selepas ayah dan kakak Dong-Seok meninggal, dianggap telah menghianatinya. Tiap kali Dong-Seok bertemu dengan ibunya, hanya ada kata-kata kasar yang terlontar dari mulutnya. Luapan rasa marah dan benci selalu diungkapkan di wajahnya.

Namun bagaimana pun, Ibu Dong-Seok yang sudah semakin tua terus saja mencoba untuk berhubungan kembali dengan Dong-Seok. Ia bisa tiba-tiba menelpon putranya tersebut dan mengajukan permintaan aneh yang kemudian selalu ditolak oleh Dong-Seok. Sebuah kenyataan pahit tersimpan rapat, bahwa ibu Dong-Seok ternyata diam-diam mengidap kanker stadium akhir. Akankah Dong-Seok bisa kembali dekat dengan sang ibu? Teman-teman yang belum nonton Our Blues, langsung maraton yuk hehehe.

Our Blues, Rangkuman Kisah Problematika Masyarakat Pada Umumnya

Menonton deretan episode Our Blues benar-benar menyentuh hati. Menurut saya cerita-cerita yang ada di dalamnya adalah bentuk-bentuk permasalahan umum yang bisa kita jumpai sehari-hari. Hanya saja masalah-masalah tersebut digambarkan dalam wujud yang menarik dan seru. Membuat emosi saya, sebagai salah satu penontonnya, ikut puas diaduk-aduk.

Our Blues juga menjadi film yang bisa membuka mata kita sebagai penonton asli Indonesia, bahwa kehidupan orang-orang di negeri timur Korea pun sebenarnya mirip seperti kebanyakan kita. Persahabatan, pertengkaran, kisah cinta, hingga julidnya warga di sana, semua terpaparkan dengan menarik dalam film ini. Tapi memang sih, perbedaan kebudayaan yang ada akan membuat kehidupan masyarakat di sana tetap terlihat unik di mata kita.

Jadi, siapa nih yang sudah nonton Our Blues? Sharing yuk kesan-kesan yang ditinggalkan dari drakor satu ini.

36 thoughts on “Review Drama Korea: Our Blues

  1. Belum nonton. Suka sih kalau drama yg ttg kehidupan sehari-hari yg disajikan dg budaya Korea spt ini jd tau kehidupan mereka jg sama aja seperti kita

  2. Our Blues penuh haru yaa..
    Dibalut dengan kisah sehari-hari, namun banyak sekali dari makna dsan pembelajaran untuk penonton.
    Selain memang drama hangat dengan ciri khas setting pedesaan, Our Blues menawarkan pemain yang TOP BGT!

    1. Betul Kak. Mengharukan sih filmnya. Dan kerennya, walau spotlight di tiap-tiap episode berganti-ganti dari pemeran satu ke yang lain, semuanya saling berhubungan. Jadi menurutku bagusss.

  3. Ini drakor lumayan lama ya, tapi aku belum sempet nonton meskipun tahu garis besar ceritanya bahkan beberapa pemerannya masuk dalam nominasi penghargaan. Memang sih, salah satu yang bikin aku suka drakor karena beberapa ceritanya relate dengan kehidupan kita, mungkin karena sama-sama dari Asia yang ikatan kekeluargaannya cukup kental dan erat layaknya di Indonesia.

    1. Betul Mbak, ini drama tahun 2022. Kebetulan saya baru sempat nonton sekarang.
      Ceritanya yang menurut saya agak membumi atau mirip dengan kehidupan masyarakat pada umumnya membuat film ini jadi cukup menarik sih untuk dinikmati.

  4. Wahh, cukup menarik kalau melihat dari ulasannya. Hanya saja saya kurang sependapat dengan poin bahwa nilai kehidupan yang ditampilkan mirip dengan Indonesia. Sebab, terlalu dini mengeneralisasi suatu hal berdasarkan tayangan rekaan :).

    Tapi poin saya mengenai K-Drama ini adalah industri perfilman Korea dalam beberapa aspek penceritaan jauh lebih baik karena dari apa yang saya lihat tiap K-Drama tidak selalu menonjolkan karakter pemeran utama, melainkan karakter-karakter lainnya juga turut diceritakan seolah pemeran utama dalam episode tertentu.

    1. Betul juga sih Kak. Memang tidak sepenuhnya sama dengan nilai-nilai di Indonesia. Hanya ada beberapa hal di film ini yang problematikanya menurut saya agak mirip dengan kita di sini, terutama terkait hubungan antar manusianya. Hubungan ibu dan anak yang kadang merenggang, hubungan dengan tetangga, dan lainnya..
      Btw, Makasi banyak masukannya ya Kak.

  5. Baca reviewnya jadi tertarik buat nonton deh, selain memang kisahnya seru dan haru tapi nuansa pedesaan bikin adem mata selama nonton

  6. Drama Korea Our Blues ini agak berat isunya ya
    Mengangkat kesehatan mental
    Tapi semua pemainnya bagus aktingnya
    Membuat penonton tetap bisa menikmati ceritanya

    1. Kalau nonton pas awal-awalnya juga butuh adaptasi aga lama yaa..
      Karena karakternya banyak dan saling beririsan. Jadi minimal kudu familiar sama aktornya.
      Our bLues keren banget siih..

  7. Aku juga sudah nonton Drama Korea ini, gara-gara suka soundtracknya yang dinyanyikan Jimin. Lagunya deep bangeett.. Tapi setelah nonton drama ini duh campur aduk nontonnya. Kesel, sedih, dan agak bingung juga awalnya hehehe.. tokohnya banyak dengan berbagai kisah mereka.

  8. Dari cuplikannya sekilas mirip dengan hometown cha cha cha ya, kayaknya setting tempatnya juga sama. Aku juga penasaran banget sama drakor ini tapi belum jadi nonton juga. Nanti kalau ada waktu mau nyempetin nonton drakor ringan kayak gini juga lah.

  9. Unik juga ada beberapa kisah yang diceritakan di Our Blue, tapi masih ada kaitannya. Plus latarnya di pulau Jeju, fix Our Blue bisa jadi refresh bagi pecinta drakor yang udah kebanyakan nonton drakor tentang cowo sukses tampan bertemu dengan cewe biasa-biasa aja.

  10. aku skip loh nonton drakor ini meski cast nya bagus-bagus. honestly jalan cerita too slow buat aku, hehehe. maaf yaaa. aku suka yang action, thriller, fantasi gitu soalnya. tapi oke juga nih di rewatch dari eps 1 sambil nyetrika, hehe

  11. Aku belum nonton, tapi terlihat sangat menarik ya ini drakornya. Karena memang ada banyak pemain yang kusuka, jalan ceritanya yang relate juga jadi pengen nonton.

  12. aku nggak sampai ending nonton Our Blues, jaid kepo apa ya akhirnya. Jujur ada beberapa lompatan cerita yang bikin gagal fokus, tapi bagus kok isi ceritanya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *