Review Film: My Name
Sebenarnya tidak ada alasan khusus kenapa akhirnya saya memilih untuk marathon film drama seri keluaran dua tahun lalu ini. Murni karena cover-nya yang terpampang di daftar film trending Netflix, saya pun kemudian tertarik untuk mengintip cuplikannya. Dan ternyata…My Name memang seseru itu!
- Pemeran: Choi Mu-Jin (diperankan oleh Park Hee-Soon), Yoon Ji-Woo (diperankan oleh Han So-Hee), Jeon Pil-Do (Ahn Bo-Hyun), Cha Gi-Ho (Kim Sang-Ho), Yoon Dong-Hoon (Yoon Kyung-Ho)
- Kategori: Action Drama
- Tayang: 15 Oktober 2021
- Jumlah episode: 8
Sinopsis My Name
Masa Remaja Ji-Woo
Berawal dari seorang gadis remaja bernama Yoon Ji-Woo yang selalu dihina oleh teman-teman sekolahnya. Ji-Woo ternyata seorang anak preman sekaligus pecandu obat-obatan bernama Yoon Dong-Hoon. Benci dengan kehidupannya yang penuh dengan drama, ia kemudian menyalahkan semua kepedihan yang dialaminya pada sang ayah. Hingga suatu saat Ji-Woo terpaksa menyaksikan ayahnya ditembak mati orang tak dikenal di depan matanya. Ia pun menyesal setengah mati dan memutuskan untuk mencari tahu siapa pelakunya.
Hidup dalam Dua Sisi
Ji-Woo sang remaja sebatang kara berusaha meminta bantuan polisi untuk mengusut kasus pembunuhan sang ayah. Namun sayang yang ia dapatkan hanyalah penolakan. Ji-Woo pun menemui ketua geng sekaligus bandar obat-obatan ternama yang ia anggap sebagai bos ayahnya, Choi Mu-Jin. Choi yang juga menganggap ayah Ji-Woo adalah sahabat kepercayaannya, akhirnya memutuskan untuk membantu Ji-Woo. Satu syarat harus dipenuhi Ji-Woo saat itu, ia harus bisa lulus dalam seleksi anggota geng milik Choi yang bernama Dongcheon.
Sebagai satu-satunya wanita yang direkrut oleh Choi Mu-Jin, ia mesti bertahan mati-matian dalam pelatihan geng tersebut. Tekadnya yang kuat membuat ia menjadi salah satu orang yang dianggap tangguh dan lulus bergabung di Dongcheon.
Waktu pun berlalu, Choi yang ingin terus mempertahankan reputasinya lalu mengutus Ji-Woo untuk menyusup dan bergabung sebagai anggota kepolisian. Alasannya tak lain agar bisnis haramnya tak diganggu gugat. Ji-Woo berikutnya diberi identitas baru, Oh Hye Jin. Masa lalunya dihapus dan direkayasa sedemikian rupa. Ia pun menjadi mata-mata Choi di kepolisian.
Dendam Tak Kunjung Berbalas
Rasa penasaran Ji-Woo pada pembunuh ayahnya terus menggelora. Ia dengan nama barunya Oh Hye Jin akhirnya melamar untuk pindah bagian ke divisi narkotika. Di tempat barunya ini ia bertemu rekan kerja yang kelak akan selalu membantunya, Jeon Pil-Do. Di sini juga ia menjadi bawahan Cha Gi-Ho, Kepala Divisi Narkotika yang dicurigai Choi Mu-Jin sebagai pembunuh ayah Ji-Woo. Semangat Ji-Woo menyelidiki kebenarannya terus diuji selama ia berada dalam tim barunya di kepolisian ini.
Berbagai konflik tak terucap pun terus muncul. Sambil menyelidiki kasus besar yang sedang ditangani timnya dan melibatkan nama Choi Mu-Jin, Ji-Woo mulai menemukan fakta yang mencengangkan satu per satu. Ia curiga pada Cha Gi-Ho namun sekaligus berpikir bahwa salah satu tangan kanan Choi Mu-Jin adalah pembunuh ayahnya.
Karena peran dua kakinya, Ji-Woo pun masih terus menemui dan menghubungi Choi saat bertugas. Bahkan beberapa kali Ji-Woo membantu Choi untuk lepas dari jebakan para polisi yang berambisi menangkap Choi Mu-Jin. Salah satunya Pil-Do. Di sisi lain, Choi pun terus membeberkan beberapa bukti pada Ji-Woo tentang Cha Gi-Ho. Choi ingin Ji-Woo segera membunuh Cha Gi-Ho guna membalaskan dendam mereka akan kematian ayah Ji-Woo.
Perburuan yang Berakhir Tragis
Pada akhirnya Ji-Woo sendiri menemukan banyak kenyataan pahit dalam perburuannya. Terlebih lagi ia juga harus kehilangan orang yang ia sayangi ketika mencari tahu kebenaran tentang pembunuh ayahnya.
Jadi siapa kira-kira yang menjadi pembunuh Yoon Dong-Hoon, ayah Ji-Woo? Sungguh ending film ini ternyata memang tak terduga ya 🙁
Alur Cerita Maju Mundur dan Banyak Adegan Flashback
Menurut saya, keseruan menonton drama aksi My Name ini salah satunya adalah karena alur ceritanya yang maju mundur. Satu per satu latar belakang kejadian dibuka dalam setiap adegan flashback yang hadir dalam cerita.
Contohnya sebuah kejadian di mana Ji-Woo yang kaget saat berjumpa pertama kali dengan Cha Gi-Ho, atasan barunya. Di sini ia merasa bahwa atasannya itu sangat mirip dengan orang yang pernah ia lihat di TKP (Tempat Kejadian Perkara) saat ayahnya ditembak.
Adegan lainnya adalah cerita saat Ji-Woo sedang berusaha untuk menjadi anggota Dongcheon. Ia sebagai satu-satunya wanita di dalam kumpulan pria itu harus mengalami ujian yang cukup berat, termasuk hampir dilecehkan oleh pesaingnya.
My Name: Penuh dengan Para Pemain Berkarakter
Hal lain yang juga saya suka di film ini adalah para pemainnya yang berkarakter. Mulai dari Ji-Woo, si wanita tangguh tanpa ekspresi; Choi Mu-Jin dengan raut mukanya yang keji namun di saat yang bersamaan air matanya menunjukkan aneka perasaan yang tak terungkap; Lalu Cha Gi-Woo, sebagai sosok atasan yang patut dicurigai karena tindak tanduknya yang mencurigakan; Dan masih banyak sederet pemain lainnya.
Terlebih lagi di bagian akhirnya kita pun akan dibuat terkejut karena beberapa plot twist yang muncul dalam beberapa adegan. Ke 8 episode ini memang dirajut dengan sangat baik.
Hal yang Mengganjal di My Name
Yang saya sayangkan pada film drama aksi ini adalah adanya beberapa adegan yang menurut saya tidak begitu perlu dimunculkan. Seperti adegan mesra antara Ji-Woo dan Pil-Do. Sebenarnya tanpa kemunculan adegan ini pun percikan asmara antara kedua orang ini sudah cukup terasa. Tak menghadirkan adegan tersebut sesungguhnya justru akan menimbulkan rasa penasaran penonton. Selain itu ada beberapa scene khas kehidupan malam anggota geng papan atas yang muncul beberapa kali dan cukup mengganggu.
Film dengan Ending yang Tak Terduga
Di luar dari banyaknya adegan kejam dan sadis yang muncul di film ini, pada akhirnya ending atau akhir drama My Name ini memang terbilang mengesankan. Beberapa kejadian tragis ikut muncul di beberapa bagian akhirnya. Ada beberapa karakter yang dimatikan dan membuat penonton pun ikut kecewa.
Petunjuk demi petunjuk di tiap episode cukup membantu penonton untuk ikut menduga dan mencari tahu siapa sesungguhnya pemeran antagonis yang dicari di film ini. Terungkapnya pembunuh ayah Ji-Woo di episode terakhir kemudian menyudahi Drama Seri My Name ini.
Reviewnya berhasil memancing rasa penasaran nih.
Saya juga termasuk emak-emak suka film (Emak SuFi). Tapi belum bisa mereview sedetail ini. Makasih ya sharingnya
Hihihi. Toss ya kita Mbak. Emak-emak Suka Film. Kadang kalau ngereview film memang paling pas langsung setelah nonton ya Mbak. Jadi masih ingat dengan adegan-adegannya. Tapi apalah daya, kadang saya pun lebih sering tergoda mager alias males gerak hehehe. Alhasil telat deh reviewnya.
Iyaa…samma. Aku jadi penasaran pengen nonton nih. Soalnya aku hampir ga pernah nonton film drakor. Suka engga tahan aja sih berseri-seri. Hehe…Gimana ya endingnya…jangan-jangan engga jadi balas dendam…
Sayangnya aku belum langganan Netflix nih…Mudah-mudahan diputer di tempat lain…
Memang kadang ada scene yang sebenarnya ga ada tuh ya gapapa ya…tapi kok dimasukkan juga
btw, suka dengan review-nya, ga spoiler bikin pembaca penasaran akan filmnya. Hm, jadi akhir yang tak terduga itu siapa yang dimatikan ya…
Iya Mbak. Kadang-kadang selipan yang gak penting ini memang mengganggu ya. Padahal filmnya bagus-bagus aja tanpa adegan-adegan itu pun.
Aku bayangkan filmnya pasti seru ya. Aku dulu juga suka nonton serial berseri tapi lebih ke kungfu semisal kera sakti, Yoko, Pangeran Menjangan.
Hi3.. saya pun suka film kera sakti Mbak..
Terimakasih reviewnya mba. Jadi bikin penasaran kayaknya nonton film My Name di Netflix bisa dijadikan pilihan untuk mengisi weekend
Sama-sama Mbak.. 🙂
Kemarin sempet nonton traillernya aja nihh, emang seruuu banget kayaknya yaa. apalagi abis baca reviewnya gini wkwkw makin penasaraaan yang ada
Wah, aku padahal suka nonton drama Han So Hee, cuma emang drama ini aku belum nonton
Karena aku nggak begitu suka genre berdarah darah macam ini
Hehe
Hihihi iya.. memang agak banyak adegan sadis sih Mbak di sini..
Jadi pingin nonton my name. Dia memang sering muncul pling atas ya di Netflix. Duh bnyk amat ya Lis Drakor yg pingin ditonton. Drama action apalagi berbau misteri pembunuhsn pasti bikin penasaran ya kak
Seru juga ya filmnya.. alur ceritanya banyak sekali pelajaran didalamnya. Thanks review nya
Seru juga ya filmnya.. alur ceritanya banyak sekali pelajaran didalamnya. Thanks review nya mbak… Meskipun belum bisa nonton
review nya membuat saya agak penasaran ingin menonton, tadinya berharap dapat spoiler sedikit tentang siapa pembunuh sang ayah. 😅
Rasanya ingin nonton di bagian akhir aja.
Dari reviewnya cukup seru dan menegangkan film ini . Apalagi latar belakang ceritanya dunia hitam yang menurutku cukup menantang untuk mengolahnya jadi drama yang apik
Rasanya saya sudah nonton
Duh saking sudah 2021 jadi lupa
Karena mungkin kesannya enggak mendalam jadi saya lupa
Aku pernah nonton drama ini, jujur wndingnya plot twist banget dan karena itu aku jadi sedih. Meski jahat, tapi kasian jg si paman.
Kebetulan juga sudah nonton ini, secara umum suka sama ceritanya. Hanya saja, saya pribadi selalu benci sama drama korea yang memunculkan adegan2 represif kepada perempuan. Karena se-nyata dan se-realistis itu, jadi sering bikin saya emosi trus setop nonton. Hehe…
Jadi inget kalau Han So Hee kece banget di drama ini.
Cuman ya itu, kenapa kudu ada bumbu yang ga penting gitu sii.. Kalau mau menyiratkan cinta yang membara kan gak perlu sampe gitu yaa..
Heheh, dan kaciannya Mas Ahn yang cuma muncul dikit-dikit ko berakhir tragis pula.
Cuma endingnya memuaskan ya..
Yang jahat kudu membayar perbuatannya.
Iya Kak.. seru sih drakor yang satu ini.
Tapi sedih juga ya jadi Ji-Woo, dari remaja hidupnya sudah ditempa banyak drama.
aku tau mbak sohe ini waktu dia main drakor yg selingkuh2 ituloh, tapi gak nonton sampe abis. terus dia main lagi yang diajakin liat kupu2 wkwkwk aku gak nonton sih. tapi waktu dia main My Name aku nonton dan jadi jatuh cinta sama aktingnya. Bisa banget dia di segala karakter ya kayaknya. mana cakeup bgttt
Boleh dicoba nih film, dg tema action & punya alur cerita yg banyak flashback.. Apalagi aktor/aktris dari korea selatan sangat populer & digemari saat ini.. Boeh disimpen rekomendasi ini